Karena jaman yang sudah semakin canggih, saat ini banyak kebutuhan manusia yang bisa diakses secara online, tak terkecuali platform desain logo online.
Sekarang ini, platform sejenis ini sudah marak bermunculan, dari mulai platform yang sudah besar maupun platform yang baru saja merintis. Meskipun terdapat platform online seperti ini yang mengharuskan penggunanya mengeluarkan biaya untuk menggunakannya, namun terdapat juga banyak platform online yang menyediakan alat pembuat desain logo secara gratis.
Bahkan gratis yang dimaksud disini adalah benar-benar gratis, pengguna platform tersebut tidak harus mengeluarkan biaya apapun entah itu untuk mengaksesnya atau memanfaatkan layanan yang ada.
Logo sendiri adalah salah satu faktor penting yang harus diperhatikan dengan baik oleh sebuah perusahaan atau suatu bisnis tertentu. Dengan memiliki sebuah logo, perusahaan mampu mencerminkan identitas dirinya supaya lebih dikenal oleh banyak orang. Maka dari itu, membangun sebuah brand bisa dikatakan sangatlah penting untuk dilakukan ketika ingin memulai suatu bisnis.
Nah, menciptakan logo yang berkualitas tinggi termasuk dalam salah satu cara yang sangat tepat untuk membangun sebuah brand perusahaan. Sebab, logo merupakan sebuah representasi visual yang akan membuat produk milik seseorang atau perusahaan menjadi lebih menarik dan membuatnya berbeda dari produk-produk lainnya. Sedangkan dalam segi pemasarannya, logo memiliki peran penting untuk memperkuat sebuah iklan dalam pengenalan suatu produk kepada masyarakat luar.
Manfaat Kemunculan Platform Desain Logo Online
Sebuah perusahaan yang masih baru saja merintis bisa dikatakan masih belum mendapatkan investor yang dapat menanggung pengeluaran perusahaan tersebut, tentu hal ini berbeda dengan perusahaan-perusahaan yang sudah memiliki nama besar seiring usaha itu terus berjalan dan berkembang.
Jika perusahaan-perusahaan besar yang sudah memiliki banyak investor biasanya pengeluarannya akan dibantu oleh para investor tersebut, lalu bagaimana dengan perusahaan atau pengusaha kecil? Tentu mereka akan berusaha keras untuk menghemat modal yang dipunyainya.
Namun, karena membuat atau menciptakan logo perusahaan adalah salah satu cara yang penting untuk membuat suatu brand, tentu semua perusahaan sangat disarankan untuk membuat logo yang berkualitas tinggi. Hal ini tidak membedakan antara perusahaan kecil maupun perusahaan besar.
Jika di jaman dulu untuk membuat desain logo perusahaan hanya bisa dilakukan secara offline seperti mengunjungi toko yang memang menawarkan jasa pembuatan logo perusahaan dan tentunya hal ini membutuhkan biaya yang tidak sedikit tergantung tingkat kualitas logonya, sekarang kamu bisa memanfaatkan beberapa platform desain logo yang tersedia secara online bahkan sebagian besar dari mereka menawarkan desain-desainnya secara gratis.
Tentu dengan adanya platform-platform sejenis ini akan sangat membantu banyak pengusaha kecil yang sedang kebingungan untuk membuat logo perusahaannya, terutama bagi anak-anak muda yang sudah berpikiran untuk mengembangkan suatu bisnis yang digemarinya.
Pro Kontra Platform Desain Logo Online
Banyak yang menganggap kemunculan platform desain logo yang tersedia secara online adalah solusi yang sangat bagus untuk kebutuhan desain logo. Namun, tentu semua hal di dunia ini selalu ada pro dan kontra, begitu pun juga dengan pemakaian platform sejenis ini, meskipun banyak orang yang merasa terbantu dengan kemunculan platform ini, ada pula yang menganggap pemilik bisnis seharusnya tidak memakai alat seperti ini.
Pro dan kontra yang berasal dari berbagai macam individu yang berbeda ini muncul tergantung dengan situasi dan kondisinya, alangkah baiknya mempertimbangkan beberapa hal yang harus diperhatikan terlebih dahulu sebelum mengutarakan sebuah pendapat.
Menurut saya pribadi, bukankah sangat disayangkan jika kita menyia-nyiakan manfaat dan kesempatan yang telah disediakan oleh platform desain logo yang tersedia secara online ini? Apalagi untuk membuat desain logo secara online di platform-platform sejenis ini, akan terasa lebih praktis, hasilnya lebih bagus, dan lebih murah, bahkan banyak yang menyediakannya secara gratis sehingga kamu tidak perlu mengeluarkan biaya apapun untuk membuat logo perusahaan.
Namun, ada satu hal lagi yang perlu kamu ingat dengan baik, karena platform sejenis ini bisa diakses oleh siapapun, resikonya ada kecenderungan logo yang dihasilkan akan mirip satu sama lain dengan perusahaan lainnya. Jika suatu logo yang tersedia di platform pilihanmu banyak yang pakai, maka ada kemungkinan terjadinya kesamaan pada logo tersebut.
Oleh karena itu, kamu sebagai pengusaha perlu membuat logo perusahaan semenarik mungkin dan seunik mungkin supaya terhindar dari kemiripan logo dengan perusahaan lainnya. Jadi, hanya kamu yang bisa menghindarinya, karena tidak ada hak intelektual dalam hal ini, itu semua tergantung dengan siapa yang lebih dulu mematenkan logo yang dihasilkan tersebut.
Tujuan Utama Pembuatan Logo Untuk Perusahaan
Sebuah perusahaan sangat disarankan untuk memiliki sebuah logo yang berkualitas tinggi entah itu dari segi kualitas logo tersebut maupun visual luarnya.
Selain itu, penting juga bagi pengusaha untuk memperhatikan cerita dibalik penciptaan logo tersebut, konsep yang dimilikinya, dan filosofi logo itu sendiri. Beberapa hal ini akan sangat membantumu untuk membuat logo yang bisa menjadi ciri khas perusahaanmu.
Lalu apa sih sebenarnya tujuan utama dalam pembuatan logo untuk suatu perusahaan? Sebenarnya sebuah logo memiliki 3 tujuan utama yang perlu kamu ketahui. Yuk kita bahas!
1. Bentuk atau marking
Bentuk yang dimaksud disini dapat dilakukan dengan penggambaran, biasanya seorang designer logo akan melakukan penggambaran marking dengan teori analog. Bentuk marking biasanya diambil dari sebuah projek yang terkait dengan sebuah perusahaan atau sebuah produk yang nantinya akan dibuatkan logo.
2. Menarik perhatian atau eye catching
Desain logo wajib memiliki nilai tambah dan harus lebih dari sekedar menarik perhatian. Logo dari suatu perusahaan sangat wajib mampu bersaing dengan banyak gambar logo yang terpampang di beberapa outlet secara alami. Maka dari itu, sebelum membuat sebuah logo untuk perusahaanmu, penting kamu lakukan untuk mencari desain yang sesuai dengan produk yang kamu tawarkan.
Trend
Karena trend itu sendiri akan selalu berkembang dan tidak berhenti di situ saja, jadi perkembangan desain logo juga akan sangat dipengaruhi oleh perkembangan trend. Kamu yang berperan sebagai pengusaha dan penanggung jawab perusahaan, perlu selalu memperhatikan trend apa yang sedang berkembang pada saat itu, lalu buat logo perusahaan yang sesuai dengan trend yang sedang berjalan tersebut.
Nah, jadi bisa dikatakan platform desain logo online sangat boleh digunakan oleh semua kalangan. Disarankan bagi kamu yang baru memulai sebuah bisnis atau masih sekedar coba-coba (tes pasar), silahkan pakai opsi desain online. Jika bisnis berkembang besar, dan kamu berniat membangun usaha tersebut dengan serius, sebaiknya investasikan jasa desain logo yang kompeten sejak dini. Sebab, kalau ditunda terus menerus, percayalah nanti akan makin mahal dan menyusahkan dirimu sendiri. Jadi, sebelum hal itu terjadi, selamat mencobanya sendiri.
Passion Designs adalah salah satu agensi desain grafis yang menawarkan jasa pembuatan logo terjamin sudah memenuhi aspek-aspek tersebut. Anda tidak perlu meragukan apapun karena kualitas hasilnya sudah pasti terjamin baik.
Kami sudah menangani 1427 klien per Juli 2020 dan Anda bisa melihatnya di halaman portfolio. Kami juga menawarkan garansi 100%Â uang kembali jika Anda merasa hasil desain yang kami berikan tidak cocok.
Langsung aja geser ke paling bawah halaman ini untuk melihat informasi kontak kami.